Senin, 01 Mei 2017

Menunggu reda.

Dan hari ini, sehabis mengaji sembari menunggu hujan reda. Mereka kembali mengungkapkan hal hal kecil yang selalu bikin saya geli sendiri karena saking polosnya. 😆

"Ibu. Ibu nanti gak pacaran, berarti kalau ada cowok ganteng langsung ibuk tarik tangannya ajakin nikah dong buk?" - Ucap Najwa sambil tertawa terbahak-bahak.
"ih bukan cari yang ganteng. Cari yang baik hatinya" -    sela april malu-malu.

Kemudia salah seorang anakku yang sudah piatu, berceletuk :
"Ibu, ibu. Kata ayahku, kan ibu sering ngaji. Pengen dijadiin istri."  -_____-

yang kemudian disusul ledakan tawa teman-temannya.

Hihi. Bahagia dengan anak-anakku itu,


selalu sederhana.. 😆😆😆

Tidak ada komentar:

Posting Komentar